Behel Gigi

Penyebab Gigi Kamu Menjadi Kuning, Rokok Sumber Terbesar?

Gigi menjadi kuning – Apakah kamu pernah merasa malu atau gengsi ketika tersenyum? Apakah penyebabnya karena gigi kamu kuning? Kamu pasti sering malu kan kalo lagi senyum atau bahkan ketawa lebar pas lagi kumpul-kumpul sama teman atau gebetan kan?

Itu wajar, dan sudah seharusnya kamu tahu apa aja sih penyebabnya. Pasti kalian juga sudah sering dengar dengan metode bleaching gigi atau memutihkan gigi.

Apa sih yang dimaksud dengan Bleaching atau memutihkan gigi adalah merupakan salah satu perawatan yang dapat dilakukan untuk membuat gigi menjadi lebih putih dan cerah.

Perawatan tersebut menggunakan bahan pemutih gigi yang terbilang aman, apabila berada di bawah pengawasan dokter gigi.

Gigi yang sudah menguning dalam waktu yang cukup lama tentunya akan sulit untuk dihilangkan. Sikat gigi saja tidak mampu untuk mengatasi gigi kuning.

Ada teknik sendiri untuk mengembalikan gigi kuning menjadi putih kembali. Apakah kamu tertarik dengan perawatan bleaching atau memutihkan gigi?

Inilah penyebab dari gigi kamu menjadi kuning:

Malas Membersihkan Gigi

Penyebab pertama ya sudah pasti malas sikat gigi ya, FDCiers. Gigi yang jarang dibersihkan akan membuat sisa-sisa makanan menempel pada akhirnya gigi menjadi kotor dan menguning.

Tidak hanya itu, gigi yang jarang dibersihkan juga akan menyebabkan masalah lainnya seperti sakit gigi, gusi berdarah, bau mulut, gigi berlubang dan lain sebagainya.

Merokok

Meskipun pada bungkus rokok tidak tertulis bahwa merokok dapat menyebabkan gigi kuning sepeti yang dituliskan “Merokok Membunuhmu”, namun pada kenyataan rokok dapat menyebabkan gigi kuning dan merusak gigi.

Dijelaskan pada situs onlymyhealth.com, rokok membuat gigi dapat menjadi kuning disebabkan adanya kandungan nikotin di dalam rokok menyebabkan ruang mulut menjadi asam.

Kandungan nikotin-nikotin ini akan terikat pada elemen gigi dan tinggal pada dinding-dinding gigi. Jadi nggak heran nih buat kamu yang ngerokok susah banget punya gigi yang putih.

Kopi

Semua orang mungkin tahu, kopi salah satu minuman yang punya banyak manfaat kesehatan. Namun sayang banget nih, FDCiers. Kebiasaan minum kopi akan menjadikan gigi menguning bahkan kopi juga dapat membuat gigi menjadi berwarna kehitaman. Tetap dikontrol aja ya konsumsi kopinya!

Teh

Teh memiliki banyak sekali khasiat untuk kesehatan tubuh kita. Namun terlalu sering mengkonsumsi teh akan membuat gigi kamu menjadi kuning.

Menurut dokter gigi Mervyn Druian di London Centre for Cosmetic Dentistry, dibandingkan kopi, ternyata teh lebih cepat menyebabkan gigi berubah warna menjadi Kandungan tannin dalam teh disebut jauh lebih kuat daripada kafein pada kopi.

Alkohol

Alkohol tidak baik untuk kesehatan, alkohol dapat menyebabkan berbagai penyakit serius seperti obesitas, diabetes, kanker, stroke hingga serangan jantung.

Selain penyakit berbahaya tersebut, kebiasaan minum alkohol juga dapat merusak gigi. Alkohol akan membuat gigi berubah menjadi kuning dan berlubang, oleh sebab itu hindarilah alkohol.

Minuman Bersoda

Minuman ini dapat mengikis elemel gigi sehingga membuat gigi kamu rusak.

Permen Karet

Permen karet juga dapat menyebabkan gigi menjadi kuning. Sebenarnya tidak hanya permen karet saja, melainkan semua permen tidak baik untuk gigi.

Namun permen karet yang memiliki dampak paling buruk terhadap gigi. Kandungan gula pada permen karen juga dapat merusak gigi hingga akhirnya menyebabkan sakit gigi.

Genetik atau Keturunan

Faktor gen atau keturunan juga dapat menjadi penyebab gigi kuning. Jika kamu memiliki orang tua dengan gigi kuning, mungkin kamu juga akan memiliki gigi yang kuning pula.

Obat – obatan

Ada juga beberapa obat yang dapat membuat gigi menjadi kuning, sebagai contoh obat antibiotik. Obat anti biotik dapat menyebabkan gigi menjadi kuning. Baiknya jangan terlalu sering menggunakan obat-obatan ya!

Penyakit

Adapula beberapa penyakit yang memperngaruhi warna gigi, sebut saja penyakit diabetes, ya penyakit diabetes dapat membuat gigi kuning. Masa kehamilan juga menjadi penyebab gigi menjadi kuning.

Tapi jangan khawatir, FDCiers karena setiap masalah pasti ada solusi gigi yang kuning bisa diatasi dengan scaling gigi terlebih dahulu tentunya untuk membersihkan karang gigi yang terdapat pada gigi kamu.

Selanjutnya untuk memutihkan gigi kamu bisa langsung di  BLEACHING atau memutihkan gigi  deh  di klinik gigi FDC. Karena ada banyak promonya lho.

Nah ada baiknya kamu menjaga kesehatan gigi sejak dini ya FDCiers.

Jangan lupa untuk memeriksakan gigi kamu paling tidak 6 bulan sekali di FDC Dental Clinic. Kepoin Websitnya juga untuk info promo lainnya.

Lagi ada promo baru loh FDCiers, buruan liat Websitenya sebelum ketinggalan. Promo Terbatas!!

Leave A Comment