Penyebab gigi copot bisa terjadi kepada siapa saja, tidak hanya orang yang sudah lanjut usia. Kamu yang masih dalam masa pertumbuhan pun dapat mengalami gigi tanggal atau copot. Untuk gigi susu yang copot atau lepas atau tanggal, ini merupakan hal yang wajar. Karena gigi susu akan copot satu persatu sama dengan pada saat tumbuh.
Gigi susu yang copot akan digantikan dengan gigi permanen. Gigi permanen ini juga bisa copot, namun ada beberapa hal yang mempengaruhi gigi akan copot ini.
Gigi permanen yang copot bukan karena ingin diganti dengan gigi permanen lainnya. Melainkan gigi permanen yang copot ini ada beberapa penyebabnya. Salah satu penyebab dari gigi yang copot ini adalah penyakit gusi.
Gigi permanen pada orang dewasa berjumlah sebanyak 32 buah, gigi permanen ini tumbuh sebagai pengganti gigi susu. Gigi permanen yang berjumlah 32 buah ini memiliki fungsi dan perannya masing-masing.
Dibagian depan gigi ada yang namanya gigi seri, yang memiliki fungsi untuk memotong makanan. Lalu mundur sedikit ada yang namanya gigi taring, bagian ini memiliki fungsi untuk merobek makanan.
Baca juga: Fungsi behel gigi
Untuk bagian gigi paling belakang ada yang namanya gigi geraham, fungsi gigi geraham ini adalah untuk mengunyah makanan yang kamu konsumsi.
Gigi permanen ini tidaklah selamanya ada dimulut kamu, ada waktu dan juga penyebab yang bisa membuat gigi permanen ini copot. Berikut ini adalah penyebab dari gigi yang copot.
Penyebab Gigi Copot
Penyakit gusi
Penyebab utama dari gigi yang copot adalah penyakit gusi, masalah gusi ini disebabkan oleh kesehatan gigi yang buruk. Tanda awal dari penyakit gusi ini adalah gusi yang berwarna merah, dan juga gusi yang sering berdarah saat kamu sedang menggosok gigi.
Kalau kamu mengalami keadaan yang seperti ini dan merasakan sakit, segeralah hubungi dokter gigi untuk penanganan. Masalah ini haruslah segera untuk ditangani oleh yang ahli yaitu dokter gigi. Karena jika tidak segera ditangani oleh yang ahli maka akan menyebab gigi kamu copot.
Penyakit gusi ini bisa kamu hindari dengan mudah, cara yang kamu lakukan juga sangatlah mudah. Menyikat gigi secara rutin setiap dua kali sehari, sangatlah ampuh untuk mencegah penyakit gusi ini.
Merokok
Jangan merokok, karena merokok akan mengakibatkan daya lekat karang gigi meningkat dan lebih sulit dibersihkan. Nikotin dan racun lainnya dari tembakau dapat mengurangi suplai darah ke gusi, suhu panas rokok juga dapat merusak gusi.
Trauma
Gigi yang copot atau tanggal, bisa juga disebabkan oleh rasa trauma yang kamu alami. Saat kamu terjatuh atau pun mengalami kecelakaan dan terbentur benda keras bisa menyebabkan gigi kamu copot.
Dokter gigi juga menyarankan untuk kamu memakai alat pelindung gigi saat melakukan olahraga yang berpotensi mengalami cidera serius pada gigi kamu.
Yuk buat jadwal konsultasi di FDC Dental Clinic! Banyak program menarik yang menanti kamu loh!