Belum tahu bagaimana cara meredakan sakit gigi di rumah? Ada bahan alami yang bisa digunakan loh untuk membantu mengurangi rasa nyeri pada gigimu.
Sakit gigi merupakan kondisi ketika muncul rasa nyeri di dalam atau sekitar gigi dan rahang. Tingkat keparahan nyeri tersebut bisa bervariasi, mulai dari ringan hingga parah.
Nyeri sakit gigi bisa terasa secara terus-menerus sepanjang hari atau bisa muncul dan hilang secara berulang-ulang tanpa menentu. Untuk mengatasinya, ternyata ada berbagai cara dan bahan alami yang bisa saja tersedia di rumah.
Bahan Alami untuk Meredakan Sakit Gigi
Berikut ini bahan-bahan alami yang bisa anda temukan di rumah dan dapat mengurangi nyeri pada gigi.
1. Air Garam
Berkumur dengan air garam sebagai obat yang alami merupakan hal yang cukup populer. Cukup campurkan segelas air hangat dengan setengah sendok garam, kemudian aduk hingga tercampur dengan rata.
2. Bawang Putih
Anda bisa menggigit satu siung bawang putih atau memotongnya terlebih dahulu. Bisa juga mencampurkan potongan bawang putih atau bubuk bawang putih dengan garam kemudian letakkan di gigi yang bermasalah.
3. Obat Kumur Beralkohol
Baca juga : Inilah Bahaya Apabila Karang Gigi Tidak Dibersihkan – Drg. Permata Dydha
Obat kumur kuat yang mengandung alkohol bisa memberikan efek kebas pada gigi dan gusi yang sakit.
Kumur dan tahan cairan dalam mulut di area dengan gigi yang yang sakit selama beberarapa menit, dan buang. Ulangi satu sampai dua kali.
4. Minyak Cengkeh
Minyak cengkeh memiliki senyawa kimia eugenol yang bersifat anestesi dan antibakteri. Campurkan tiga tetes minyak cengkeh dengan seperempat sendok teh minyak zaitun.
Gunakan kapas untuk menyerap campuran tersebut, kemudian taruh kapas di gigi yang sakit. Walaupun tidak dapat dikatakan efektif menghilangkan sakit gigi, cara ini dipercaya bermanfaat meringankan sakit gigi.
5. Kompres Es Batu
Mengkompres dengan es batu mungkin sudah banyak yang mengetahui caranya. Anda bisa membungkus es batu dengan kain, kemudian meletakannya di pipi dekat gigi atau gusi yang sakit.
Cara kedua adalah dengan meletakkan es batu di tangan yang sama dengan area gigi yang sakit. Jika area gigi atau gusi yang sakit di sebelah kanan, maka letakan es batu di tangan kanan, begitupun sebaliknya.
Kemudian gosoklah es batu dengan ibu jari dan telunjuk Anda selama beberapa menit. Cara kedua dipercaya berguna untuk menghentikan sinyal rasa sakit ke otak.
6. Bawang Merah
Selain bawang putih, bawang merah juga dapat digunakan sebagai bahan alami meredakan sakit gigi. Cukup gigit satu siung bawang merah selama beberapa menit, atau Anda bisa meletakkan bawang merah di area gigi atau gusi yang sakit. Bawang merah diyakini mengandung antiseptik atau anti bakteri yang mampu membunuh kuman.
7. Cuka
Bahan alami untuk meredakan sakit gigi yang terakhir yaitu cuka. Caranya yaitu kumur dan tahan larutan cuka di daerah gigi yang sakit selama kurang lebih 30 detik, dan buang.
Jika Anda tidak kuat dengan rasa masam dari cuka, Anda bisa teteskan cuka pada sebuah kapas dan tempelkan kapas tersebut pada gigi yang sakit. Setelah itu, sikat gigi seperti biasa dengan pasta gigi khusus gigi sensitif.
Baca Juga : Yuk Bersihkan Karang Gigi 6 bulan Sekali !! – Drg. Cindy Lestari
Perlu kalian ketahui bahwa bahan obat sakit gigi di atas hanya merupakan pertolongan pertama. Segera hubungi dokter gigi jika sakit gigi berlangsung lebih dari dua hari.
Nah ada baiknya anda menjaga kesehatan gigi sejak dini ya FDCiers. Jangan lupa untuk memeriksakan gigi paling tidak 6 bulan sekali di FDC Dental Clinic. Klinik gigi, ya FDC .