Behel Gigi

Kenali Penyebab Gigi Berlubang Berikut Ini

Kenali penyebab gigi berlubang – Salah satu penyebab dari gigi berlubang adalah jarang gosok gigi.

Jika kamu malas gosok gigi secara rutin maka akan terjadi penumpukan sisa makanan pada gigi.

Sisa makanan yang tidak terangkat ini akan mengakibatkan timbulnya plak yang merupakan awal mula munculnya karang gigi penyebab gigi berlubang.

Jika sudah muncul yang namanya karang gigi maka akan timbul penyakit-penyakit lainnya. Kesehatan gigi adalah cerminan dari kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Gigi yang sehat pasti badanpun akan sehat, ini dikarenakan makanan yang kamu konsumsi pertama kali akan diolah didalam mulut, dan dikunyah menggunakan gigi.

Selain kesehatan gigi, makanan serta minuman yang kamu konsumsi akan pengaruh juga terhadap kesehatan gigi. Konsumsilah makanan yang dapat menjaga kesehatan gigi dengan baik, seperti buah-buahan.

Penyebab Gigi Berlubang

Timbunan plak pada gigi

Plak pada gigi akan timbul karena sisa makanan yang tidak ikut terangkat saat kamu menggosok gigi.

Selain gosok gigi, kamu juga bisa menggunakan benang gigi setelah menggosok gigi lalu bisa juga menggunakan obat kumur.

Hal ini dilakukan agar proses pembersihan gigi dan mulut berjalan dengan sempurna.

Kenapa plak bisa membuat gigi berlubang? Karena plak bisa memproduksi zat asam yang berakibat rusaknya email gigi.

Email gigi merupakan bagian terkeras pada gigi, jika bagian ini sudah rusak maka bagian lain gigi akan mudah rusak juga karena tidak lagi ada pelindungnya.

Kebersihan gigi yang buruk

Kenali Penyebab Gigi Berlubang Berikut Ini

Jarang gosok gigi merupakan hal utama penyebab gigi berlubang, sama seperti yang sudah disebutkan diatas. Maka dari itu kamu wajib menyikat gigi sebanyak dua kali sehari dalam sehari.

Ini berguna untuk mengangkat sisa makanan yang tidak bisa diangkat hanya dengan berkumur saja.

Gigi yang tidak bersih bisa juga menyebabkan penyakit yang lain seperti bau mulut. Gak mau kan sampai bau mulut? Maka dari itu rajinlah gosok gigi mulai dari sekarang.

Makanan manis

Makanan manis memang enak, namun akibat dari sering mengonsumsi makanan manis tidaklah semanis rasanya. Makanan yang mengandung banyak gula memang penyebab utama dari gigi berlubang.

Bakteri didalam mulut akan cepat berkembang dengan adanya kandungan gula pada sisa makanan yang kita konsumsi.

Sisa makanan itulah yang membuat bakteri berkembang cepat dan menyebabkan gigi berlubang nantinya.

Itu tadi penyebab gigi berlubang yang patut diwaspadai. Jaga selalu kebersihan mulut dan gigi setiap hari dengan cara rutin menggosok gigi dua kali sehari. Dan jangan lupa rutin periksa gigi setiap 6 bulan sekali didokter gigi.

Nah ada baiknya kamu menjaga kesehatan gigi sejak dini ya FDCiers.Jangan lupa untuk memeriksakan gigi kamu paling tidak 6 bulan sekali di FDC Dental Clinic.

Kepoin Websitnyanya juga untuk info promo lainnya. Lagi ada promo baru loh FDCiers, buruan liat Websitenya sebelum ketinggalan. Promo Terbatas!!

Leave A Comment