Behel Gigi

Ngeri! Inilah Akibat Jika Kamu Malas Mengganti Sikat Gigi

Akibat malas mengganti sikat gigi – Apakah kamu mempunyai kebiasaan jorok? Seperti malas untuk mengganti sikat gigi? Menurut penelitian yang diterbitkan The Journal of Advanced Medical and Dental Science.

Rata-rata jumlah bakteri yang ada di sebuah sikat gigi adalah sekitar seputuh juta yang terdapat di karang gigi, Ngeri banget kan, FDCiers?

Dan berikut penyebab yang bisa ditimbulkan jika kamu malas untuk mengganti sikat gigi:

Akibat Malas Mengganti Sikat Gigi

  • Kerusakan jaringan gusi

Setelah digunakan berbulan-bulan, pasti kamu sering lihat sikatnya menjadi berjumpai. Inilah yang menyebabkan kerusakan jaringan gusi, resesi dan gigi kamu menjadi sensitif atau penumpukkan karang gigi.

  • Terkena flu

Ternyata virus flu bisa bertahan selama 72 jam di tempat yang lembab lho! Sebaiknya kamu langsung mengganti sikat gigi setelah sakit. Dan ingat, jangan pernah bertukar sikat gigi dengan orang lain ya!Kira-kira apalagi yah penyebabnya ?

  • Bisa terkena hal-hal jorok lainnya selain bakteri

Sadarkah kamu kalau kebanyakan dari kita menaruh sikat gigi dekat dengan toilet? Sebenarnya ini tindakan yang tidak dianjurkan.

Karena saat kamu menggunakan toilet, kemungkinan besar bakteri akan terbang dan hinggap ke sikat gigi. Cara terbaik, letakkan di tempat tertutup atau sikat gigi kamu harus punya penutup agar terlindungi.

  • Membuat bau napas

Bayangkan kamu lagi jalan sama orang yang disuka, tapi si doi tiba-tiba ilfil sama kamu karena bau napas, enggak banget kan?! Usahakan jangan menyimpan sikat gigi dekat dengan toilet.

Jangan tutup kepala sikat gigi jika belum benar-benar kering, dan hindari kebiasaan jorok malas untuk mengganti sikat gigi.

Terlebih kalau kamu pengguna behel gigi harus lakukan ekstra perawatan gigi kamu ya! Gimana? Sekarang sudah tahu, kan FDCiers tentang pentingnya mengganti sikat gigi.

Nah ada baiknya kamu menjaga kesehatan gigi sejak dini ya FDCiers.

Jangan lupa untuk memeriksakan gigi kamu paling tidak 6 bulan sekali di FDC Dental Clinic. Kepoin Websitnya juga untuk info promo lainnya.

Lagi ada promo baru loh FDCiers, buruan liat Websitenya sebelum ketinggalan. Promo Terbatas!!

Source: http://lifestyle.liputan6.com/read/2905636/kebiasaan-jorok-malas-mengganti-sikat-gigi-ini-yang-akan-terjadi?source=search

Leave A Comment