Akibat gigi berlubang – Ancaman yang bisa terjadi kalau kamu tidak bisa menjaga kesehatan gigi dan tidak rutin ke klinik gigi adalah risiko karies (infeksi gigi yang membuat gigi struktur gigi kamu rusak).
Sudah pasti ya gigi merupakan salah satu elemen yang nggak boleh dilupakan sebagai satu kesatuan pendukung penampilan yang sempurna.
Namun, sampai saat ini masih banyak yang melupakan pentingnya kebersihan dan kesehatan gigi. Apakah kamu sudah pernah ke klinik gigi untuk melihat kondisi gigi kamu?
Nggak hanya orang dewasa saja yang terbilang malas menjaga kesehatan dan kebersihan giginya dengan cara rajin menyikat gigi.
Menurut penelitian yang dilakukan di Singapura dan Indonesia pada tahun 2007, 8 dari 10 anak usia sekolah dasar sudah mengalami masalah gigi berlubang. Hal ini menunjukkan bahwa kesadaran untuk menjaga kesehatan dan kebersihan gigi di Indonesia masih tergolong rendah.
Teorinya, jika kita rajin menyikat gigi maka kita akan terhindar dari gigi berlubang.
Tapi kenyataannya tidak demikian. Kebersihan gigi memang harus dijaga, tapi itu bukan segalanya untuk melindungi gigi dari gigi berlubang.
Faktor lain pengaruhnya tak kalah besar dalam kesehatan gigi adalah pola makan dan DNA (Deoxyribo Nucleic Acid).
Akibat Gigi Berlubang
Gigi berlubang merupakan masalah paling umum yang dihadapi manusia. Menurut data dari British Dental Journal, sekitar 85 persen gigi berlubang ditemukan pada gigi bagian belakang, atau gigi geraham.
Dikutip dalam sebuah artikel kompas.com, drg. Citra Kusumasari, SpKG menjelaskan bahwa gigi berlubang jika didiamkan terus-menerus akan menyebabkan kuman menyerang saraf dan pembuluh darah di dalam gigi, serta menyebar ke seluruh bagian gigi.
Pada saat kuman menyerang saraf dan pembuluh darah gigi, gejala yang timbul adalah sakit tanpa ada rangsang (sakit spontan) dan berdenyut terus-menerus.
Biasanya jika rasa sakit ini bisa ditahan oleh pasien, atau dibantu dengan minum obat anti rasa sakit, maka rasa sakit akan hilang sementara dan pasien tidak akan mencari pertolongan ke Dokter Gigi untuk datang ke klinik gigi.
Tentu saja, kalau kamu mengabaikan, kuman akan berlanjut melepaskan toksin-nya melalui pembuluh darah menuju ke organ-organ lain di seluruh tubuh.
Nah agar menghindari hal tersebut, sebaiknya FDCiers segera mengunjungi Dokter Gigi terdekat untuk mendapatkan perawatan yang tepat.
Untuk hal tersebut FDC Dental Clinic bisa menjadi solusi untuk kalian semua. Segera periksakan ke klinik gigi kamu, jangan ditunda-tunda lagi ya karena dampaknya bisa menjadi sangat berbahaya untuk kesehatan kita.
Nah ada baiknya kamu menjaga kesehatan gigi sejak dini ya FDCiers.
Jangan lupa untuk memeriksakan gigi kamu paling tidak 6 bulan sekali di FDC Dental Clinic. Kepoin Websitnyanya juga untuk info promo lainnya.
Lagi ada promo baru loh FDCiers, buruan liat Websitenya sebelum ketinggalan. Promo Terbatas!!